UCP Roda Untuk Kemanusiaan Indonesia (UCPRUK) dengan program-program layanannya tidak akan berjalan dengan baik, sesuai visi dan misinya, tanpa dukungan yang luar biasa dari para mitra. Sejak awal berdiri, UCPRUK menjalankan programnya selain melayani kursi roda adaptif bagi masyarakat yang membutuhkan, juga yang utama adalah membangun kapasitas lokal melalui pemberian pelatihan penyediaan layanan kursi roda adaptif. Hal ini menjadi awal pembekalan, pembangunan kapasitas para mitra di mana kapasitas ini menyiapkan mereka menjadi mitra yang mandiri dalam melakukan layanan kursi roda yang sesuai kebutuhan secara berkelanjutan. Para mitra UCPRUK terdiri dari pemerintah daerah dan lembaga/institusi/yayasan lokal. Salah satu kemitraan dengan pemerintah daerah yang menonjol adalah dengan Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, melalui Kerjasama dengan Dinas Kesehatan dan Dinas Sosialnya. Kerjasama ini sebetulnya telah berlangsung cukup lama sejak 2012 diawali dengan pembangunan kapasitas melalui pelatihan layanan kursi roda adaptif sampai tingkat Intermediate kepada 12 fisioterapis/penyedia layanan kursi roda dari 12 puskesmas, yang mana ini merupakan peran besar dari Dinas Kesehatan, serta pembangunan kapasitas melalui pelatihan ketrampilan reparasi kursi roda bagi tim reparasi komunitas difabel di bawah Yayasan SEHATI yang didukung oleh Dinas Sosial. Dinas Sosial juga memberikan kontribusinya dalam mendanai kegiatan pusat layanan dan reparasi kursi roda ini. Kemitraan ini pada tahun 2018 lalu diresmikan dengan ditandatanganinya Perjanjian Kerjasama Antara UCPRUK dan Pemerintah Daerah Kabupaten Sukoharjo Jawa Tengah. Kemitraan yang luar biasa ini merupakan praktek baik daerah yang kita bawa dalam Lokakarya “Praktek Baik Daerah dalam Realisasi Peta Jalan Layanan Kesehatan Inklusif Disabilitas” bersama beberapa kementerian terkait di Jakarta pada 15 November 2018 lalu.
Penandatanganan MoU Antara UCPRUK dan Kabupaten Sukoharjo Jawa Tengah, yang diwakili oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Sukoharjo. Di Sukoharjo, 12 penyedia layanan kursi rodanya telah melayani sejumlah 246 klien, sejak 2012 sampai 2017
Kemitraan UCPRUK dengan yayasan lain, bisa diwakili oleh PUSPADI Bali di Denpasar, Bali dan Yayasan WAFCAI di Jakarta. Kemitraan dengan PUSPADI Bali telah dibangun sejak tahun 2011 dan dimulai dengan program pembangunan kapasitas sebagai mitra penyedia layanan kursi roda berstandar WHO sampai tingkat Intermediate. PUSPADI Bali juga telah memiliki kapasitas dalam perakitan dan perbaikan kursi roda. Sampai tahun 2018, PUSPADI Bali telah melayani sejumlah 1728 kursi roda. Untuk tahun 2018, Jumlah kursi roda yang diserahkan 64 unit (dan 1 walker, 1 kruk), melakukan 427 layanan evaluasi dan 212 layanan reparasi.
Kemitraan UCPRUK dengan Yayasan WAFCAI (Wheelchairs and Friendship Center of Asia Indonesia) yang berlokasi di Jakarta, dimulai pada tahun 2014 dimulai dengan program pembangunan kapasitas sebagai mitra penyedia layanan kursi roda berstandar WHO sampai tingkat Intermediate. Yayasan WAFCAI juga telah memiliki kapasitas dalam perakitan dan perbaikan kursi roda. Dari tahun 2014 sampai tahun 2018, WAFCAI melalui kerjasamanya dengan UCPRUK telah menyerahkan 434 kursi roda kepada klien dan untuk tahun 2018 saja, WAFCAI telah melayani 136 kursi roda.